https://australia.times.co.id/
News

Tinjau Bibit Muda, Ketua Askab PSSI Banyuwangi Ingatkan Makan Bergizi Demi Performa Prima

Sunday, 20 April 2025 - 17:16
Tinjau Bibit Muda, Ketua Askab PSSI Banyuwangi Ingatkan Makan Bergizi Demi Performa Prima Ketua Askab PSSI Banyuwangi, Michael Edy Hariyanto, S.H, M.H saat foto bersama dengan pemain sepak bola PSCS Cluring dan PSG Kedunggebang. (Foto : Dokumentasi TIMES Indonesia)

TIMES AUSTRALIA, BANYUWANGI – Ketua Askab PSSI Banyuwangi, Michael Edy Hariyanto, kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap pembinaan bibit muda sepak bola di Bumi Blambangan. 

Kali ini, dia hadir di Lapangan Patih Cluring, Dusun Kepatihan, Desa Cluring, Kecamatan Cluring, untuk menyaksikan pertandingan persahabatan antara PSCS Cluring melawan PSG Kedung Gebang pada kategori U10, U12, U13, dan U15, pada Minggu (20/4/2025).

Dalam kunjungannya, pria yang juga Wakil Ketua DPRD Banyuwangi ini tak hanya memberikan dukungan, tetapi juga menyampaikan arahan penting bagi para pemain muda. 

"Berlatihlah dengan rajin sesuai arahan pelatih, konsumsi makanan bergizi, dan yang terpenting, jangan sampai putus sekolah karena sepak bola," kata Michael saat berbincang dengan para pemain, Minggu (20/4/2025).

Menurut Michael, sebagai atlet sepak bola, asupan makanan bergizi adalah fondasi utama untuk menjaga performa dan stamina tetap prima di lapangan. 

"Jangan makan sambal. Kalau suka makan sambal, nanti setengah permainan sudah habis nafasnya," tuturnya.

Michael juga menekankan bahwa sepak bola bukan hanya tentang prestasi di lapangan, tetapi juga tentang pembentukan karakter dan masa depan yang cerah. 

Dia pun mengingatkan bahwa dengan kerja keras dan disiplin, sepak bola bisa menjadi jalan menuju kesuksesan finansial. 

"Sepak bola sekarang bisa membuat orang jadi kaya. Lihat saja Cristiano Ronaldo, berkat sepak bola, ia bisa memiliki pesawat pribadi," ujarnya memberi motivasi.  

Komitmen Askab PSSI Banyuwangi dalam membina talenta muda terus diwujudkan melalui pendampingan dan arahan positif, baik dalam hal teknis bermain maupun kehidupan di luar lapangan. 

Dengan pola asah bakat yang terarah, diharapkan Banyuwangi akan melahirkan pemain-pemain berkualitas yang mampu bersaing di kancah nasional maupun internasional.  

Dukungan terhadap generasi muda ini semakin mempertegas peran Askab PSSI Banyuwangi sebagai wadah pengembangan sepak bola yang holistik dan berkelanjutan. (*)

Writer : Muhamad Ikromil Aufa
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Latest News

icon TIMES Australia just now

Welcome to TIMES Australia

TIMES Australia is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.