https://australia.times.co.id/
News

Bersama Gubernur DIY, Menpar RI Luncurkan Gerakan Wisata Bersih di Pantai Parangtritis Bantul

Thursday, 23 January 2025 - 13:49
Bersama Gubernur DIY, Menpar RI Luncurkan Gerakan Wisata Bersih di Pantai Parangtritis Bantul Menpar, Gubernur DIY, Bupati Bantul meluncurkan kegiatan gerakan wisata bersih di Pantai Parangtritis Kretek Bantul (foto -Diskominfo Bantul)

TIMES AUSTRALIA, BANTUL – Menteri Pariwisata RI (Menpar RI), Widiyanti Putri Wardhana secara resmi meluncurkan program Gerakan Wisata Bersih di Pantai Parangtritis, Kretek, Kabupaten Bantul, Kamis (23/1/2025).

Program ini bertujuan meningkatkan kenyamanan wisatawan sekaligus memperbaiki citra pariwisata Indonesia di kancah internasional.

Dalam sambutannya, Menteri Pariwisata menekankan pentingnya kebersihan destinasi wisata sebagai upaya mendukung keberlanjutan pariwisata Indonesia.

“Aktivasi bersih pantai ini adalah langkah baik. Kami menghimbau pemerintah daerah untuk bersama-sama melaksanakan gerakan ini. Harapannya, wisatawan semakin betah sehingga citra pariwisata kita di dunia internasional semakin positif,” ujar Widiyanti.

Pantai Parangtritis dipilih sebagai lokasi percontohan karena telah memiliki tradisi pembersihan pantai sebanyak 2–3 kali sehari. Menteri Pariwisata menyebutkan bahwa Pantai Parangtritis, sebagai salah satu destinasi unggulan di Yogyakarta, dapat menjadi teladan bagi daerah lain.

Gerakan-Wisata-Bersih-di-Pantai-Parangtritis-Bantul-c.jpg

Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Sri Sultan Hamengku Buwono X, dalam sambutannya menyatakan bahwa DIY telah lama menjadi destinasi wisata unggulan di Indonesia. Keberhasilan ini, menurutnya, harus terus ditopang dengan peningkatan kualitas destinasi, terutama dalam menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan.

“Melalui Gerakan Wisata Bersih, kita bersama menciptakan harmoni antara manfaat ekonomi bagi masyarakat lokal, pelestarian budaya, dan lingkungan untuk generasi mendatang. Ini sejalan dengan filosofi Jawa Memayu Hayuning Bawana, yaitu memperindah dunia dan menjaga keseimbangan,” ujar Sri Sultan.

Gubernur DIY juga menegaskan perlunya kolaborasi antara pemerintah, masyarakat, dan pelaku usaha untuk menciptakan ekosistem pariwisata yang bebas sampah dan berdaya saing tinggi.

Pada 2024, DIY dinobatkan sebagai provinsi terbaik dalam kategori Sub Indeks Enabling Environment pada ajang Indeks Pembangunan Kepariwisataan Nasional (IPKN). Prestasi ini menunjukkan komitmen DIY dalam memprioritaskan kesehatan dan higienitas sebagai bagian penting pembangunan pariwisata.

Namun, Sri Sultan mengingatkan tantangan yang masih ada, terutama pengelolaan sampah di destinasi wisata yang sering menjadi masalah. Dengan meningkatnya jumlah wisatawan pasca-pandemi COVID-19, diperlukan langkah strategis untuk menciptakan pariwisata berkualitas dan berkelanjutan.

Sebagai solusi atas tantangan tersebut, Gerakan Wisata Bersih tidak hanya berfokus pada kebersihan, tetapi juga mengedukasi masyarakat tentang prinsip Sapta Pesona yang meliputi kebersihan, kenyamanan, dan keindahan. Prinsip ini menjadi bagian dari pelayanan prima kepada wisatawan sekaligus penghormatan terhadap alam dan budaya.

“Harapan kami, DIY tidak hanya menjadi destinasi wisata unggulan, tetapi juga inspirasi bagi daerah lain dalam mewujudkan pariwisata berkelanjutan,” kata Sri Sultan.

Program Gerakan Wisata Bersih di Pantai Parangtritis diharapkan menjadi tonggak awal dalam menjaga keindahan destinasi wisata di Yogyakarta. Dengan semangat gotong royong, DIY bertekad mempertahankan posisinya sebagai ikon pariwisata nasional yang terus memancarkan daya tarik bagi wisatawan domestik maupun mancanegara. (*)

Writer : Edy Setyawan
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Latest News

icon TIMES Australia just now

Welcome to TIMES Australia

TIMES Australia is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.