TIMES AUSTRALIA, BANDUNG – Kota Bandung akan menjadi saksi dari puncak acara tahunan yang sangat dinantikan, yakni Grand Final Duta Pariwisata Jawa Barat 2025 yang bertempat di Gedung De Magestic, Braga, Kota Bandung, Minggu (13/4/2024).
Dalam edisi ke-5 kali ini mengusung tema "The Golden Era", yang bertujuan untuk memperkenalkan dan mempromosikan potensi pariwisata Jawa Barat di tengah kemajuan teknologi yang semakin pesat.
Acara yang dihadiri oleh Dinas Pariwisata Provinsi, Kota dan Kabupaten se-Provinsi Jawa Barat ini juga menjadi ajang bagi generasi muda untuk menunjukkan kreativitas dan inovasi mereka dalam mendukung sektor pariwisata.
Riza Wisnu Murti, S.Ak, M.Ip, CDS selaku Founder Duta Pariwisata Jawa Barat menjelaskan bahwa tujuan utama dari kontes ini adalah untuk meningkatkan peran generasi muda dalam sektor pariwisata yang memiliki kontribusi besar terhadap perekonomian negara.
"Sejak didirikan, Duta Pariwisata Jawa Barat telah menjadi organisasi yang menaungi kontes pemilihan duta berbasis pariwisata dengan visi dan misi untuk mempromosikan pariwisata sekaligus memberikan kontribusi positif terhadap peningkatan ekonomi nasional," katanya kepada TIMES Indonesia.
Untuk itu menurutnya bahwa sektor pariwisata merupakan salah satu bidang unggulan yang memiliki dampak besar dalam penciptaan lapangan pekerjaan dan pendapatan devisa negara.
"Dengan berfokus pada pemberdayaan generasi muda, Duta Pariwisata Jawa Barat diharapkan dapat menjadi wadah yang tidak hanya memperkenalkan keindahan alam dan budaya, tetapi juga mendorong peningkatan ekonomi yang berkelanjutan," ungkapnya.
Lebih lanjut dalam pandangannya bahwa generasi muda tentunya harus dapat berperan lebih aktif dalam memperkenalkan destinasi wisata dan budaya daerah dengan cara yang kreatif dan inovatif.
Lanjut Riza, dirinya berharap besar dari acara ini adalah menjadikan Duta Pariwisata Jawa Barat sebagai pionir dalam strategi promosi pariwisata yang lebih maju, berbudaya, dan berkelanjutan.
"Diharapkan para duta yang terpilih tidak hanya menjadi wajah pariwisata, tetapi juga penggerak perubahan yang dapat mendorong masa depan perekonomian yang lebih baik di provinsi ini," tutupnya penuh optimistis. (*)
Artikel ini sebelumnya sudah tayang di TIMES Indonesia dengan judul: Grand Final Duta Pariwisata Jabar 2025: Dorong Inovasi Generasi Muda untuk Pariwisata Berkelanjutan
Writer | : Wandi Ruswannur |
Editor | : Hendarmono Al Sidarto |